Sintang, 26 November 2022.
Seminar dan penyuluhan dengan mengusung tema “Pentingnya pendidikan di era modern dan bahaya Narkoba” diselenggarakan di Gedung Serbaguna Desa Dedai Kanan Kabupaten Sintang. Kegiatan tersebut merupakan salah satu program KKM Mahasiswa STKIP Persada Khatulistiwa di Desa Dedai dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Anyan, S.Kom., M.Pd. yang berkolaborasi dengan Kepala Desa dan perangkat desa lainnya.Hadir sebagai Pemateri pada kegiatan ini adalah Dede Rahmat, S.Pd., selaku Staf Humas dan Sistem Informasi STKIP Persada Khatulistiwa Sintang dengan materi pentingnya pendidikan di era modern, dan Galih A. Nugraha, S.H., selaku Kasubbag Umum BNNK Sintang dengan materi bahaya narkoba. Selain itu adapula materi tambahan dari Dwi Cahyadi Wibowo, M.Pd, dan Rusdi, M.Sn., Dosen STKIP Persada Khatulistiwa tentang pembuatan alat musik Sape.Kegiatan tersebut dihadiri oleh Amri selaku ketua BPD, H. Junaidi, S.E., selaku Kepala Desa Dedai Kanan beserta para perangkat Desa, Hendri dari Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Ibu-ibu PKK, Siswa/I SMPN 1 Dedai, Siswa/I dan Guru SMK 1 Dedai, Guru MTs Nurul Ma’arif 1 Dedai, masyarakat umum serta Mahasiswa PLP II dan KKM STKIP Persada Khatulistiwa Sintang.Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan mampu mengembangkan pengetahuan peserta didik, orang tua, serta masyarakat akan pentingnya pendidikan di era modern dan literasi serta bahaya dan dampak dari penggunaan narkoba, radikalisme, dan aktivitas anti kebhinekaan yang dewasa ini telah merambah hingga ke pelosok tanah air. Selain tujuan utama diatas ditambahkan pula pengetahuan terkait pengenalan dan pelestarian budaya untuk melatih dan menanamkan pola pikir produktif dan entrepreneur dalam mengembangkan cinta budaya lokal yaitu alat musik sape.